Suara Jurnalis | Manokwari – Direktur Eksekutif Lembaga Penelitian, Pengkajian dan Pengembangan Bantuan Hukum (LP3BH) Manokwari, Papua Barat, Yan Christian Warinussy SH terkejut dengan adanya pesan via WhatsApp Kasat Reskrim Polresta Manokwari.
“Saya terkejut ketika semalam sekitar pukul 23:45 wit menerima pesan WhatsApp (WA) dari Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polresta Manokwari Ajun Komisaris Polisi (AKP) M Raja Napitupulu yang menanyakan apakah ada aksi besok (maksud nya : Senin, 16/12) di Manokwari,” ujarnya.
Menurutnya, sempat kaget ketika dikirimkan flyer aksi dimaksud dengan ada “memuat” foto saya sendiri pada aksi Kamis, 17/10 lalu di Jalan Yos Sudarso, Sanggeng-Manokwari.
“Kasat Reskrim Napitupulu kemudian memohon saya agar membantu meminta rencana aksi tersebut dapat diurungkan. Ini jelas saya sulit lakukan, karena saya sendiri belum tahu siapa sesungguhnya koordinator rencana aksi tersebut,” katanya.
Di sisi lain, kata Warinussy juga heran, kenapa Kapolresta Manokwari Kombes Polisi RB.Simangunsong dan jajarannya hingga menjelang 5 (lima) bulan ini belum juga bisa menangkap si terduga pelaku percobaan pembunuhan terhadap dirinya pada Rabu (17/7) silam?.
“Kenapa Kapolresta Manokwari baru seperti “cacing kepanasan” ketika mendengar ada rencana aksi mempertanyakan kasus yang belum mampu diungkapnya tersebut di Manokwari, Kota Injil ini,” ucap Warinussy bertanya-tanya.
Lebih jauh ia menjelaskan, apa sebenarnya gerangan yang menjadi faktor penghalang dalam mengungkap kasus yang jelas terjadi di depan mata rakyat Papua yang diperlakukan secara diskriminatif oleh negara ini.
“Kenapa setelah selesai aksi kok polisi malah diam? Nanti ada rencana aksi dengan sebaran flyer baru polisi “sibuk”? Aneh tapi nyata, saya kira lebih baik Kapolri Jenderal Polisi Listro Sigit Prabowo melalui Kapolda Papua Barat Irjen Pol.Johnny Eddizon Isir, SIK, MTCP segera mencopot Kombes Polisi RB.Simangunsong dari jabatan Kapolresta Manokwari dalam waktu selambat-lambatnya 3 (tiga) kali 24 jam ke depan,” pungkasnya.
(Refly)