Indramayu, Suarajurnalis – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul ‘Ulama (MWCNU) Kecamatan Kedokanbunder Kabupaten Indramayu melalui NU Care Lazisnu adakan kegiatan rutin mingguan yakni santunan yatim dan dhuafa dengan konsep “Kegiatan Jum’at Berkah”.
Kegiatan dilaksanakan pada hari Jum’at (8/11/2024), di Desa Kaplongan Kecamatan Kedokanbunder Kabupaten Indramayu.
Kegiatan dipimpin oleh Amin Hidayat selaku Sekretaris NU Care Lazisnu Kedokanbunder didampingi langsung sama ketua BPD Desa Kaplongan Jumali dan Istrinya.
Amin Hidayat Sekretaris NU Care Lazisnu Kedokanbunder yang juga Kepala SMK NU Krangkeng mengatakan kegiatan ini didukung oleh berbagai pihak.
“Alhamdulillah dukungan dan motivasi dari Rois Syuriah KH. Mujahidin dan ketua Tanfidziyah Kiai Jabidin sangat besar sehingga program NU Care Lazisnu Kedokanbunder dapat dilaksanakan dengan baik,” ucapnya.
Kang Amin menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan dengan cara mengunjungi rumah anak yatim dan dhuafa untuk menyalurkan santunan berupa uang.
“Wujud rasa syukur atas karunia melimpah yang diberikan oleh Allah SWT kepada kita salah satunya dengan bersedekah atau berbagi,” tambahnya.
Manfaat bersedekah sangat banyak baik dunia maupun akhirat, sedekah dapat dilakukan kapan saja, tetapi ada hari yang baik dianjurkan untuk bersedekah pada hari Jumat, pahala bersedekah dilipatgandakan.
“Keutamaan dan keberkahan hari Jum’at, antara lain dikarenakan karena hari Jum’at merupakan hari raya umat muslim,” tutupnya.
red: Al Aris