Masyarakat babakanpanjang akhirnya bergembira dengan dimulainya perbaikan ruas jalan karangtengah-pawenang

Sukabumi, Suarajurnslis,- Perbaikan ruas jalan Karangtengah – Pawenang disambut baik oleh masyarakat nagrak terutama masyarakat yang berada di RW. 004 Desa Babakan Panjang Kecamatan Nagrak Kabupaten Sukabumi. Pasalnya ruas jalan ini sudah lama rusak dan akhirnya sekarang harapan masyarakat terwujud ruas jalan Karangtengah-pawenang ini di perbaiki. (02/07/24).

Sebelumnya ruas jalan Karangtengah – pawenang ini tepatnya di kampung babakan RW. 004 Desa Babakanpanjang rusak parah sehingga menghambat akses perjalanan masyarakat, dengan dibangunnya ruas jalan Karangtengah – pawenang ini masyarakat merasa senang dan sangat berterimakasih kepada pemerintah kabupaten sukabumi khususnya Dinas PU kabupaten sukabumi yang telah menganggarkan anggaran untuk perbaikan jalan ini.

Bacaan Lainnya

Perbaikan ruas jalan karangtengah – pawenang ini dimulai tanggal 07 Juni 2024 dengan Metode Pekerjaan Lapis Tipis Aspal Pasir (Latasir kelas B SS-B),dengan waktu pelaksanaan 75 hari. Asep Sapulrohmat, selaku sekertaris desa babakan panjang bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada pemda sukabumi khususnya dinas PU kabupaten sukabumi yang telah memperbaiki ruas jalan pawenang-karangtengah khususnya di wilayah desa babakanpanjang.

“Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada PU kabupaten sukabumi yang telah merealisasikan perbaikan ruas jalan Karangtengah-pawenang khususnya di wilayah desa babakanpanjang.

Pesan saya untuk masyarakat desa babakanpanjang panjang yang tadinya sudah gundah gulana terkait ruas jalan karangtengah-pawenang dan alhamdulillah sekarang sedang di perbaiki oleh dinas PU kabupaten sukabumi, diharapkan setelah selesai diperbaiki jalan ini untuk dirawat dan dijaga dengan baik.” Pungkasnya.

Wartawan : Asep Altek

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *