KOREM 045/GAYA PERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW

Suara Jurnalis Online

Pangkalpinang – Korem 045/Gaya memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2024 Masehi bertempat di Aula Makorem 045/Gaya Kelurahan Air Itam Kecamatan Bukit Intan Pangkalpinang, Selasa (17/09/2024)

Bacaan Lainnya

Sambutan Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, S.E.,S.I.P.,M.Han menyampaikan maulid Nabi merupakan perayaan penting bagi umat islam, memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan setiap tahun tanggal 12 rabiul awal. Tidak hanya itu, peringatan maulid nabi juga sebagai wujud kecintaan dan menjadi momen untuk menghormati serta meneladani pribadi dan kehidupan beliau di segala segi sebaik-baiknya kehidupan.

Karena di dalam diri beliau terdapat uswatun hasanah. Kepribadian rasulullah bukan hanya sosok yang menakjubkan tetapi juga menjadi sumber inspirasi bagi seluruh umat manusia hingga akhir zaman.

“Oleh karena itu, akhlak dan kepribadian rasulullah perlu kita contoh, teladani dan implementasikan dalam menjalankan amanah, baik sebagai abdi negara, maupun anggota masyarakat,” Ujar Danrem.

Sehingga sikap, tutur kata dan tindakan kita, senantiasa sejalan dengan akhlak dan kepribadian Nabi besar Muhammad SAW.

“Semangat kepedulian, akhlak dan kepemimpinan rasulullah, hendaknya dapat menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi segenap Prajurit dan PNS Korem 045/Gaya dalam menjalankan ajaran agama, meningkatkan etos kerja dan kualitas pengabdiannya, sehingga memberikan manfaat yang besar bagi satuan dan masyarakat,” Tegas Danrem.

Tema peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2024 ini Yaitu “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel TNI AD Yang Religius”.

Usai memberikan sambutan, acara dilanjutkan dengan tausiyah oleh ustadz Muhammad Kurnia Dosen Agama Islam UBB dan Pengurus MUI Provinsi Kep.Bangka Belitung tentang hikmah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 045/Gaya, para Kasi Kasrem, para Dan/Kabalak Korem 045/Gaya, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 045 PD ll/Sriwijaya beserta pengurus, para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Korem 045/Gaya.

( Penrem 045/Garuda Jaya )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *