HUT RI Ke- 78, Kapolres Binjai Pimpin Apel Kehormatan dan Renungan Suci.
Binjai-SuarajurnalisOnline:Jajaran Forkopimda menggelar Upacara Penghormatan dan Malam Renungan Suci bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Syuhada Jl. Sutomo Kelurahan Timbang Langkat, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Kamis (17/08/23) Pukul 00.00 WIB. Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen,SIK.
Bertindak selaku perwira upacara adalah AKP Naik Ginting yang menjabat sebagai Kanit Binmas Polsek Binjai Kota Polres Binjai, sementara Komandan upacara yaitu Kapten Kav. Selamet Jaya,
Upacara diawali penghormatan pasukan kepada Arwah Pahlawan dipimpin oleh Komandan upacara, dilanjutkan dengan pemadaman lampu penerangan dan penyalaan obor serta pembacaan Apel Kehormatan dan renungan suci oleh Inspektur upacara,
Selanjutnya ranngkaian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dipimpin oleh Inspektur upacara,
Kapolres Binjai mengatakan Hikmah dari renungan suci ini menjadi momentum tepat untuk memaknai nilai-nilai perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan di seluruh penjuru negeri,
Apel Kehormatan dan Renungan Suci Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 78 berjalan dengan aman dan lancar,
Turut hadir dalam kegiatan, Walikota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP, Dandim 0203/Lkt diwakili oleh Pasiter Dim 0203/Lkt Lettu Inf Gunawan Sakti Lubis, Ketua Pengadilan Negeri Binjai Fauzi SH.MH, Kajari Binjai Jufri Nasution SH.MH, Ketua Pengadilan Agama M Taufik SHI, Danyon Arhanud 11/WBY Letkol Arh F.X Ibnu Hardiyanto SE,Kepala BNN Binjai Ucok Feri Sembiring, Kalapas Kelas II A Theo Adrianus, Para Perwira Kodim 0203/Lkt, Para Perwira Polres Binjai, Para Pimpinan OPD dan Camat Kota Binjai, Para ASN Pemko Binjai.(nn)
Resbinjai