Indramayu, Suarajurnalis – Galakkan generasi unggul, tangguh, dan berdaya saing, Forum Indramayu Studi (FIS) berkunjung ke Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat. Kunjungan FIS diterima oleh Asisten Deputi Pemenuhan Hak dan Perlindungan Anak Kemenko PMK, Imron Rosadi, (15/1/2024).
Ketua FIS, Arif Rofiuddin mengutarakan pendapat terkait isu sosial, yakni seputar pemenuhan hak dan perlindungan anak.
‘Kunjungan ini menjadi sinergi, kolaborasi, dan komitmen FIS dalam langkah wujudkan Kabupaten Indramayu sebagai Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA),” katanya.