KPU Medan Mengikuti Bimtek Regulasi Kampanye
MedanSuarajurnalis:KPU Kota Medan mengikuti Bimbingan Teknis Pelaksanaan Regulasi Kampanye, Pelaporan Dana Kampanye dan Pengenalan Aplikasi Sikadeka Pilkada Pada Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Sumatera Utara di Hotel Santika Premiere Dyandra Medan (16-17/09/2024).
Bimtek dibuka oleh Anggota KPU Provinsi Sumatera Utara, El Suhaimi. didampingi oleh Anggota KPU Sumatera Utara, Raja Ahab Damanik, Sitori Mendrofa, Robby Effendi, Kotaris Banurea, Frendianus Joni Ahmad Zebua, Kabag Teknis Penyelenggara Pemilu dan Hukum, Maruli Pasaribu, dan Kabag Sumber Daya Manusia, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Nina Purnama Pasaribu. Bimbingan Teknis ini dihadiri Anggota KPU Kabupaten/Kota Divisi Teknis Penyelenggaraan, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Divisi Hukum dan Pengawasan, Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Kasubbag Hukum dan SDM dan Operator Sikadeka KPU Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara.
Dari KPU Kota Medan dihadiri oleh Anggota KPU Kota Medan Teknis Penyelenggaraan, M. Taufiqurrohman Munthe, Anggota KPU Kota Medan Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Bobby Niedal Dalimunthe, Anggota KPU Kota Medan Divisi Hukum dan Pengawasan, Zefrizal, Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat KPU Kota Medan, Fatimah Hanim, Kasubbag Hukum dan SDM KPU Kota Medan, Ramdani Agustina Harahap dan Operator Sikadeka KPU Kota Medan, M. Solihin Nasution.(Nur)