Sukabumi, Suara Jurnalis,-
Untuk ketiga kalinya Komunitas Motor Sport, Pasukan Ninja Koplak Club (Panik’C) Jakarta, Kawasaki Ninja Indonesia (KNI) Regional Jabodetabek menggelar bakti sosial (baksos) santunan anak yatim dan jompo di Kampung Tegaloa Desa Banjarsari Kecamatan Cidadap Kabupaten Sukabumi, Minggu (25/2/24).
Selain santunan anak yatim dan jompo Panik’C juga meresmikan Mushola Albarokah yang sudah selesai di renovasi.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut pembina Panik’C Jakarta, Angga Prasetyo, ketua umum Panik’C Jakarta bersama anggota, perwakilan Ninja Owners Sukabumi (NOS) Sukabumi, tokoh masyarakat setempat dan hadirin lainnya.
Ketua umum Panik’C, Suci Triyantoro, atau yang biasa dipanggil Bang Uchi mengatakan, bakti sosial di Kampung Tegaloa ini digelar untuk yang ketiga kalinya.
“Alhamdulillah hari ini kegiatan baksos yang ketiga kalinya.
Baksos yang pertama perapihan di dalam musholla, seperti pengadaan karpet, sajadah, Alquran dan pengeras suara (toa).
Baksos yang kedua pembangunan tempat wudhu.
Dan ini yang ketiga kalinya renovasi penambahan ruangan untuk jamaah,” terangnya kepada awak media di lokasi acara.
Lebih lanjut dikatakan Uchi, dengan adanya renovasi dan peresmian Mushola Albarokah ini bisa memberi manfaat bagi masyarakat.
” Mushola ini sekarang sudah di renovasi dan di resmikan semoga bisa lebih bermanfaat dan dapat digunakan dengan nyaman oleh masyarakat,” ucapnya.
Masih kata Uchi, komunitas yang di pimpinannya, tidak melulu orientasi pada kesenangan duniawi tapi berpikir juga untuk akhirat.
“Dunia sementara akhirat selamanya.
Kita riding bareng dengan motor ninja kita sebagai komunitas, tapi Insha Allah dengan kegiatan yang positif seperti ini, mudah mudahan kita dimasukan ke golongan orang orang baik,” imbuhnya.
Ditempat yang sama tokoh masyarakat setempat, H Asep mengucapkan terimakasih kepada Panik’C Jakarta yang telah beberapa kali menggelar bakti sosial di kampungnya.
“Dengan adanya baksos yang dilakukan oleh Panik’C masyarakat disini sangat terbantu. Mudah-mudahan apa yang di berikan kepada warga kampung sini, bermanfaat dunia dan akhirat,”
“Dan saya doakan semoga persatuan club motor Panik’C yang di ketuai oleh Pak Uchi diberkahi sama Allah SWT,” pungkasnya.
(Altek/Djorgie)