Indramayu, Suarajurnalis – Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Indramayu, Kompol Hamzah Badararu, S.I.K., dan PJU Polres Indramayu melakukan peninjauan Sat Kamling wiralodra Presisi di Desa Larangan Kecamatan Lohbener Kabupaten Indramayu, Jumat (24/3/2023).
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Kapolsek Lohbener Kompol H. Nurani, S.M. serta Kuwu Desa Larangan dan Desa Lohbener.
Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim mengatakan, peninjauan Sat Kamling wiralodra Presisi ini dilakukan dalam rangka untuk menjalin hubungan silaturahmi dengan masyarakat Kabupaten Indramayu.
Selain itu kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan situasi dan kondisi Kamtibmas yang aman, damai serta kondusif selama bulan Ramadhan di wilayah hukum Polres Indramayu.
Dalam kesempatan tersebut, kata Ipda Tasim, Kapolres Indramayu kepada warga yang malam itu ikut menjaga Sat Kamling wiralodra Presisi berpesan agar keamanan lingkungan selalu dijaga.
Hal ini mengingat di bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri tindak kriminalitas meningkat, sehingga perlu langkah antisipasi dengan meningkatkannya penjagaan di Pos Satkamling Wiralodra Presisi.
Dalam kesempatan itu juga, kata Ipda Tasim, Kapolres Indramayu menyampaikan pesan apabila warga menemukan atau menangkap pelaku tindak pidana mencuri jangan main hakim sendiri, tetapi semuanya diserahkan kepada polisi.
red: Al Aris