Pimpinan Gereja KGPM Sidang Bukit Karmel Papusungan Berikan Apresiasi Untuk Koramil Lembeh

Bitung, Suara Jurnalis — Dalam rangka memperingati HUT Ke – 59 Korem 131/ Santiago maka Kodim 1310/Bitung melalui Koramil Lembeh mengadakan Karya Bakti sebagai salah satu bentuk program yang telah di canangkan.

Ini di wujudnyatakan lewat kerja bakti sosial kemarin Kamis tanggal 22 Desember 2022 bersama-sama dengan Pemerintah setempat dan Tenaga Harian Lepas (THL) dengan mengambil lokasi Gereja KGPM Sidang Bukit Karmel Papusungan.

Bacaan Lainnya

Adapun kegiatannya yaitu mengecoran balkon dan membersihkan lokasi gereja.
Dan perlu di ketahui juga Gereja ini beberapa waktu yang lalu pernah mengalami musibah dimana gedung gereja ini ditimpa pohon kelapa namun tidak ada korban jiwa hanya kerusakan fisik saja.

Pnt. Jems Almadjin sebagai Ketua Wilayah XII Lembeh di temui awak media menjelaskan bahwa jujur kami sangat gembira dan bangga serta memberikan apresiasi kepada Bapak Danramil Lembeh bersama Anggotanya yang telah pro aktif membantu kami jemaat KGPM Sidang Bukit Karmel lewat Kerja bakti sosial ini sungguh luar biasa dan semoga Tuhan Memberkati usaha dan kerja dari Bapak-bapak anggota Koramil Lembeh,”
Ujar Penatua ini dengan nada Sukacita.

Dalam kegiatan kerja bakti ini melibatkan semua pimpinan gereja dan jemaat yang ada di Sidang Bukit Karmel papusungan,” Tutupnya.
(FeryMpmr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *